Blog SMP Negeri 230 Jakarta

28 Januari 2009

PENGUMUMAN

Sehubungan dengan adanya sosialisasi IG2S dari telkom yang ke-3 dan sekaligus penyerahan seperangkat komputer untuk internet prepaid maka dengan ini kami mengundang :
1. Seluruh pengurus OSIS masa bhakti 2008/2009
2. Seluruh ketua kelas, wkl, sekretaris / bendahara ( 3 orang/kelas) + pengurus OSIS
Untuk hadir di Ruang Media pada pukul 08.45 - selesai
Demikian pengumuman/undangan ini kami sampaikan atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih
t.t.d
Ka. Pemberdayaan Multi Media SMP 230

27 Januari 2009

WALL MAGAZINE SMP 230 JUARA I TINGKAT KECAMATAN



Setelah Lomba Wide Game Kepramukaan memperoleh juara 3 kini giliran Lomba Mata Pelajaran Bahasa Inggris tingkat Kecamatan dari 5 mata lomba SMP 230 memperoleh Juara I untuk mata Lomba Wall Magazine atas nama :
1. Septiani Kelas IX.1
2. Debora Kelas IX.1
3. Moh. Hirzi IX.1

Selamat kepada para pemenang, semoga menjadi pemacu prestasi yang lain.
Keberhasilan Lomba Pramuka dan Bahasa Inggris keberhasilannya kali ini belum diikuti oleh peserta Lomba Mata Pelajaran IPA.

26 Januari 2009

LOMBA KEPRAMUKAAN SMP 230 MENGGONDOL JUARA 3


SALAM PRAMUKA !!!
Sudah menjadi tekad segenap anggota Pramuka Gudep SMP 230 setiap mengikuti lomba harus membawa hasil. Kali ini Lomba kepramukaan (Wide Game) tingkat Jakarta Bogor Bekasi yang diselenggarakan di SMK 52 (STM 10) Bulak Sereh Cibubur, SMP Negeri 230 meraih juara ke-3. Tunggu cuplikan gambar persiapan yang dibarengi rintik-rintik hujan.

Sumber : awan230

24 Januari 2009

KEGIATAN SMP 230 PADA HARI MINGGU 25 JANUARI 2009

Minggu 25 Januari 2009 SMP 230 memiliki agenda kegiatan, antara lain :

1. Lomba Mata Pelajaran IPA tingkat Kodya Jak-Tim di SMP 99, diwakili oleh 4 peserta.
2. Lomba Mata Pelajaran Bahasa Inggris tingkat Kecamatan di SMPN 157 yang diikuti 38 siswa.
3. Lomba Kepramukaan WIDE GAME tingkat Jabotabek di SMK 52 (STM 10) diikuti 30 peserta (3 regu)

Semoga dapat menambah perbendaharaan prestasi. Amiiin.

BELAJAR MERAKIT KOMPUTER PADA KEGIATAN EKSKUL TIK SEMESTER GENAP TP. 2008/2009

Sesuai dengan Program Ekskul TIK SMP Negeri 230 Jakarta yang antara lain memberantas buta internet dikalangan para siswa guna menunjang proses pembelajaran, juga memiliki tujuan membangkitkan minat serta memberikan wadah bagi siswa yang berminat dan memiliki bakat dibidang komputer.
Pada semester genap kali ini para peserta ekskul TIK diberikan dasar-dasar cara merakit komputer dimulai dari pengenalan bagian-demi bagian, kemudian merakit dan terakhir sampai proses install. Dari 80 lebih peserta sebagian besar anggotanya adalah siswa perempuan.
Berikut cuplikan kegiatannya.

Ekskul   TIK SMP 230 Ekskul   TIK SMP 230 Ekskul   TIK SMP 230 Ekskul   TIK SMP 230 Ekskul   TIK SMP 230 Ekskul   TIK SMP 230

Semoga dengan kegiatan ini diharapkan para siswa tidak hanya menjadi generasi pemakai saja. Semoga...!

by : yonasdiki230

22 Januari 2009

SMP 230 meraih Peringkat I Lomba Pelajaran IPA Tingkat Kecamatan Cipayung







Diselenggarakan di SMP 81 pada hari Minggu 18 Januari 2009

Mereka yang berhasil dan berhak maju ke tingkat Kodya Jakarta Timur:

Dari Kelas VII

1. Rizqi Agustianto SMPN 230 Nilai 8,17
2. Dari SMPN 157 Nilai 8,00
3. Dari SMPN 157 Nilai 8,00
4. Dari SMPN 81 Nilai 7,67
5. Dari SMPN 81 Nilai 7,67
6. Dari SMPN 157 Nilai 7,50
7. Dari SMPN 81 Nilai 7,50
8. Dari SMPN 81 Nilai 7,17

Dari Kelas VIII
1. Dari SMPN 157 dengan nilai 8,33
2. Dari SMPN 81 dengan nilai 8,00
3. Dari SMPN 81 dengan nilai 7.83
4. Dari SMPN 157 dengan nilai 7,67
5. Dari SMP Santo MArkus 2 dengan nilai 7,50
6. Dari SMP Santo Markus 2 dengan nilai 7.50
7. Dari SMPN 81 dengan nilai 7,50

Dari Kelas IX (Diambil 13 orang)
1. Dari SMP Santo Markus 2 dengan nilai 6,67
2. Dari SMPN 157 dengan nilai 6,17
3. Urip Mulyani SMPN 230 dengan nilai 6,00
4. Dari SMPN 81 dengan nilai 6,00
5. Dari SMPN 81 dengan nilai 6,00
6. Dari SMPN 157 dengan nilai 5,67
7. Danu SMPN 230 dengan nilai 5,67

8. Saiful SMPN 230 dengan nilai 5,67
9. Dari SMPN 81 dengan nilai 5,67
10. Dari SMPN 272 dengan nilai 5,67
11. Dari SMPN 272 dengan nilai 5,67
12. Dari SMPN 272 dengan nilai 5,50
13. Dari SMPN 81 dengan nilai 5,50

Selamat kepada Bapak/Ibu Guru Pendamping.
Sumber : aryadi.dedi@gmail.com

post : yonasdiki

18 Januari 2009

HARDWARE KOMPUTER DAN FUNGSINYA

Materi Komputer Untuk Kelas VII

Untuk lengkapnya silakan Klik disini
by : yonasdiki230



16 Januari 2009

CARA DOWNLOAD VIDEO DARI YOUTUBE

Sehubungan banyaknya siswa yang tidak tahu bagaimana cara down load video dari youtube, berikut ini langkah-langkahnya :

Klik di sini

13 Januari 2009

DASAR HUKUM SERTIFIKASI GURU

1. PERMENDIKNAS RI NO. 18 TAHUN 2007
Tentang Sertifikasi Guru dalam Jabatan Jalur FORTOFOLIO

2. PERMENDIKNAS RI NO. 40 TAHUN 2007
Tentang Seritikasi Guru dalam Jabatan Jalur Pendidikan




11 Januari 2009

SERTIFIKASI GURU

Bahasa Jadi Syarat Sertifikasi Guru24-12-2008 15:16:35 Sumber : Diknas.go.id

DEPARTEMEN Pendidikan Nasional (Depdiknas) akan menambah satu syarat baru untuk uji sertifikasi guru.
Syarat itu adalah Uji Kemampuan Berbahasa Indonesia (UKBI).
Dengan syarat ini, selain memiliki kompetensi mengajar, guru diwajibkan menguasai bahasa Indonesia yang baik dan benar. ”Usulan tersebut sudah kami ajukan sejak tiga tahun lalu untuk Ujian Nasional (UN) dan beberapa kali sudah kami uji cobakan,”jelas Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Pusat Bahasa Depdiknas Yeyen Maryani di Jakarta kemarin. Saat ini, lanjut Yeyen,kemampuan berbahasa guru di sekolahsekolah sangat beragam.
Mulai dari yang baik hingga buruk. Jika setiap guru bisa mengikuti UJKBI,guru yang belum baik berbahasa bisa mengejar kemampuan.”Beberapa institusi pendidikan sudah menjadikannya syarat bagi guru untuk mengajar. Namun, belum semua seperti itu,” ujarnya. Bagaimanapun,menurut dia,kemampuan berbahasa sangat berpengaruh pada kemampuan guru yang lain. (rendra hanggara)-Seputar Indonesia-

05 Januari 2009

HARI PERTAMA MASUK SEKOLAH DI SEMESTER GENAP TAHUN 2009

Setelah libur semester ganjil kurang lebih 2 minggu, hari ini Senin 5 Januari 2009 para siswa SMP 230 mulai masuk sekolah. Tepat pukul 06.30 para siswa sudah siap dilapangan untuk apel. Suasana berbeda dari biasannya kali ini lapangan sekolah tampak mulus dengan paduan warna merah dan hijau bergariskan putih menambah teduh suasana. Sesuai rencana begitu masuk semester baru lapangan basket dan lapangan volley sudah jadi dan siap pakai.
Disela-sela apel Kepala Sekolah mengingatkan para siswa khususnya kelas IX agar segera mempersiapkan diri menghadapi Ujian Nasional yang akan dilaksanakan mulai Senin 27 April 2009 dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika dan IPA.
Masih disela-sela apel Kepala Sekolah menerima secara simbolis sumbangan dari para alumni angkatan 1997/1998 berupa keramik untuk 1 ruang kelas. Dan pada kesempatan ini pula menerima sejumlah piala dari siswa untuk dipajang disekolah hasil dari Lomba O2SN tingkat sekolah sanggar 043 Kecamatan Cipayung.
Berikut cuplikan gambarnya :








































Informasi yang sama dapat dilihat pula di www.telkomsekolah-online.net milik SMPN 230


by : yonasdiki230